Selamat Datang di KEDAI SEKOLAH DASAR , blog belajar untuk berbagi, jika berkenan tinggalkan pesan

nenek-nenek narcis

Kamis, 23 Februari 2012

M U S T A H I L

( Kepandiran Massal )

Mustahil membersihkan lantai kotor dengan sapu yang kotor ! Alih- alih berharap lantai bersih justru yang didapati masih saja tetap kotor, bahkan bisa jadi lebih kotor dari sebelumnya. Mungkin saja, jika jumlah kotoran yang menempel di alat sapu lebih lebih banyak dari yang ada di lantai.

Kepandiran berpikir makin banyak dijumpai di dalam masyarakat sampai detik ini. Dalam banyak hal, urusan, dari yang sederhana hingga yang rumit, dari yang remeh temeh sampai urusan serius, dari urusan rumah tangga sampai urusan negara.


Mustahil memberantas korupsi jika ditempuh dengan cara- cara korup.
Mustahil membersihkan badan dan lembaga jika berangkat dengan cara yang kotor.
Mustahil menciptakan suasana bersih dan berwibawa dengan cara yang tidak bersih dan berwibawa.

Mustahil menciptakan kesabaran dengan cara yang tidak sabar.
Mustahil meraih kebaikan dengan cara yang tidak baik.
Mustahil menegakkan kebenaran dengan cara yang tidak benar.
Mustahil mendapatkan harta yang halal dengan cara yang tidak halal.

Mustahil mendapatkan KECERDASANdengan cara yang TIDAK CERDAS, alias PANDIR.

HASIL AKHIR tergantung dari dua hal, NIAT dan CARA.
Lantai yang BERSIH didapatkan jika dan hanya jika dibersihkan dengan NIAT yang BERSIH dan CARA yang BERSIH pula.

HASIL yang BAIK didapatkan jika dan hanya jika ditempuh dengan NIAT yang BAIK dan CARA yang BAIK pula.

CERDASLAH,,,,itu lebih baik...!!!

Salam...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com

baba